Selasa, 26 Februari 2019

Cholil Mahmud


Dia tumbuh dan besar sebagaimana anak kota 90-an lazimnya: sekolah dan suka nge-band. Pada 1998, band-nya bahkan hampir rilis album bersama label rekaman ternama. Sayang, krisis ekonomi membuyarkan semuanya.

Dia pun memilih profesi yang sesuai kuliahnya: akuntansi. Lima tahunan lamanya dia berkutat dengan kwitansi. Dia bosan dan kembali memimpikan cita-citanya menjadi pemain band dan merilis album rekaman.

Pada 2006, cita-citanya terwujud. Album pertama band-nya keluar. Disusul album kedua setahun setelahnya. Sekarang, band-nya punya fans di mana-mana yang setia menunggu aksi panggung mereka.

Ya, dialah Cholil Mahmud, vokalis dan gitaris band Efek Rumah Kaca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar