Sabtu, 24 November 2018

Abdoel Moeis, Orang Pertama yang Menerima Gelar Pahlawan Nasional


Moehammad Hatta masih sangat muda kala melihat Abdoel Moeis berpidato. "Aku kagum melihat cara Abdoel Moeis berpidato, aku asyik mendengar suaranya yang merdu setengah parau. Sampai pada saat itu, aku belum pernah mendengar pidato yang begitu hebat dan membakar semangat," kata Hatta.

Abdoel Moeis adalah orang Indonesia pertama yang dianugerahi gelar Pahlawan Nasional. Gelar itu diberikan Presiden Soekarno kepadanya sebulan setelah dia wafat pada 17 Juni 1959.

Apa jasa-jasa pria kelahiran Agam, Sumatera Barat, pada 3 Juli 1883 itu untuk Indonesia? Pertama, Abdoel Moeis adalah jurnalis yang aktif membuat tulisan propaganda menentang Belanda. Saat Belanda menangkap dan mengasingkannya, dia berhasil mengumpulkan pikirannya dan membuat karya novel Salah Asuhan.

Kedua, 'tak hanya aktif lewat tulisan, Abdoel Moeis juga bergerak lewat Partai Sarekat Islam. Dia kemudian menjadi tokoh besar di Partai itu. Saat mewakili PSI dalam pertemuan dengan pemerintahan Belanda, dia banyak menyampaikan tuntutan, salah satunya menuntut Belanda mendirikan Technische Hooge School yang menjadi cikal-bakal Institute Teknologi Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar